Di masa pandemi seperti saat ini, akses untuk melakukan sesuatu secara offline atau tatap muka semakin sulit untuk diwujudkan. Bahkan, semua orang dianjurkan untuk melakukan segala sesuatunya di rumah saja. Oleh karena itu, berbagai pihak beralih ke bidang yang bisa digunakan secara online. Seperti contohnya berbagai jasa yang menggunakan layanan online agar para pengunjung atau peminatnya tidak perlu mendatangi langsung toko atau tempat mereka.

Teknologi Canggih Dibalik Jasa Live Streaming

Ada salah satu bisnis yang populer di masa pandemi ini, adapun bisnis tersebut adalah jasa live streaming. Apa sih yang dimaksud dengan jasa live streaming itu? Sesuai dengan namanya, live streaming merupakan sebuah kegiatan siaran langsung yang diadakan dan bisa ditonton di saat itu juga. Banyak sekali kelebihan yang bisa didapatkan ketika memilih untuk menggunakan layanan jasa live streaming ini.

Keunggulan Jasa Live Streaming

Dengan menggunakan layanan jasa live streaming, seseorang tidak perlu khawatir tentang sulitnya melakukan pertemuan secara langsung karena pastinya tidak memungkinkan. Selain itu, layanan jasa live streaming juga memiliki kelebihan di bidang pengunggahannya serta cara menontonnya.

Hal ini dibuktikan apabila menggunakan jasa live streaming, video yang sedang berlangsung tersebut dapat ditonton saat itu juga dan menariknya masih dapat dilihat kembali di lain hari. Tentunya melalui berbagai platform yang menyediakan jasa live streaming. Contohnya seperti Youtube, Instagram, Facebook, dan masih banyak lagi yang lainnya.

Dengan menggunakan jasa live streaming, kamu tidak perlu khawatir lagi terhadap apa-apa saja yang harus disiapkan untuk membuat video. Karena semua alat atau teknologi yang diperlukan sudah disediakan oleh penyedia jasa vide live streaming tersebut.

Untuk harga, kamu juga tidak perlu merasa risau. Karena harga yang dipatok oleh perusahaan jasa live streaming termasuk ke dalam harga yang cukup terjangkau. Berikut ini akan kami jabarkan beberapa teknologi canggih yang ada dibalik jasa live streaming. Simak dengan baik, ya!

Teknologi Canggih yang Ada Dibalik Jasa Live Streaming

Untuk membuat sebuah video live streaming, video yang dibutuhkan harus memiliki kualitas yang baik. Apabila kualitas videonya saja buruk, lalu bagaimana penonton akan merasa nyaman untuk melihat video tersebut? Karena itu, dalam pembuatan video live streaming biasanya kualitas video menjadi aspek terpenting yang tidak boleh sampai dilupakan.

See also  Jasa Sewa Backdrop Area Kota Banjarnegara

Tenang saja, dengan menggunakan jasa live streaming umumnya teknologi yang digunakan menjadi hal yang di nomor satukan oleh mereka. Maka dari itu, teknologi yang digunakan juga cukup canggih untuk ukuran jasa live streaming. Lalu, apa saja yang masuk ke dalam teknologi canggih tersebut? Perhatikan beberapa contoh teknologinya di bawah ini.

  1. Sebuah Kamera Video

Namanya juga sebuah video streaming, tentu saja teknologi canggih yang paling utama dan perlu kamu siapkan adalah sebuah kamera video. Adapun kamera tersebut harus bisa merekam video dengan kualitas yang baik dan jernih. Karena aspek itu sangat penting untuk kenyamanan penonton nantinya. Umumnya, minimal resolusi yang dibutuhkan dalam pembuatan video live streaming, kamera yang digunakan minimal berukuran 1920*1080 pixel.

  1. Software Streaming

Selanjutnya, teknologi yang tak kalah penting untuk pembuatan video live streaming adalah software itu sendiri. Contoh yang paling umum untuk ukuran software streaming adalah WMIX atau OBS. Selain dua software streaming tersebut, masih banyak juga jenis yang lainnya.

  1. Video Capture Card

Aspek penting selanjutnya yang tidak boleh sampai dilupakan adalah alat untuk men-transfer sebuah gambar ke dalam computer atau laptop. Penghubung keduanya adalah software streaming yang sudah dijelaskan sebelumnya.

  1. Komputer atau Laptop

Tentu saja hal yang tidak kalah penting adalah alat untuk mengedit. Semuanya akan dilakukan dalam sebuah komputer atau laptop. Untuk membuat kualitas yang terbaik dari sebuah video streaming, umumnya aspek spesifikasi yang dibutuhkan dalam sebuah laptop atau komputer cukup tinggi. Hal tersebut dikarenakan apabila menggunakan aspek spesifikasi yang rendah, maka ditakutkan video yang dihasilkan dari live streaming tersebut juga tidak bagus.

Maka dari itu, penyedia jasa livestreaming juga sangat memperhatikan hal penting yang satu ini.

  1. Software untuk Pengeditan Video

Umumnya, video mentahan yang dihasilkan dalam pembuatan video live streaming sedikit kurang menarik. Hal tersebut bisa saja terjadi karena kurangnya animasi yang membuat video terlihat monoton dan buruk dipandang. Atau juga bisa dikarenakan kesalahan berbicara yang membuat video membosankan.

Untuk mengakalinya, penyedia jasa live streaming video juga melakukan sebuah pengeditan untuk video live streaming tersebut. Biasanya, video tadi akan diedit dengan menggunakan sebuah software pengeditan video. Misalnya, Final Cut Pro atau Adobe Premiere. Selain dua aplikasi software tersebut, masih banyak jenis aplikasi yang lain yang juga bisa digunakan untuk pengeditan video. Sangat beragam, bukan?

  1. Clip On atau Sebuah Mic

Untuk mendukung kualitas video yang jernih dan bagus, tentu saja suara yang dihasilkan juga memiliki pengaruh besar di dalamnya. Sebuah suara yang jelas akan lebih baik daripada suara yang rebut dan tidak terdengar oleh penonton. Maka dari itu, mic atau clip on yang terpisah dan ditempatkan pada tempat yang tepat seperti di bawah bibir akan lebih baik dibanding menggunakan mic bawaan dari laptop.

  1. Kelancaran Koneksi Jaringan pada Internet

Seperti namanya, jasa live streaming khusus untuk video akan lebih memfokuskan pada siaran langsung. Siaran langsung tersebut tentu saja membutuhkan kualitas video yang jernih dan baik. Agar video yang dihasilkan tidak mengalami kemacetan baik di bidang suara ataupun video itu sendiri, maka kelancaran koneksi jaringan internet juga berpengaruh penting di dalamnya. Karena itu, jasa live streaming sangat mementingkan hal ini untuk menghindari terjadinya masalah seperti itu.

See also  Jasa Event Organiser

  1. Sebuah Tripod Kamera

Tripod akan berperan penting dalam perekaman sebuah video. Dengan menggunakan atau memanfaatkan sebuah tripod, video yang dihasilkan akan terlihat lebih nyaman untuk ditonton. Karena apabila menggunakan tangan, video akan terlihat lebih memiliki banyak gerakan dalam perekamnannya. Apalagi jika durasi video cukup lama.

Untuk mengatasi hal tersebut, sebuah tripod kamera akan cukup membantu mengatasi masalah tersebut. Dengan menggunakan tripod kamera, pergerakan kamera dalam perekaman video akan lebih diminimalisir. Dengan begitu, maka penonton akan lebih nyaman dalam menonton video live streaming tersebut.

  1. Lighting yang Tepat

Sebuah video tanpa lighting bagaikan sesuatu yang memiliki sedikit kekurangan. Perlu kamu ketahui bahwa lighting atau penerangan memegang peran penting juga dalam perekaman video. Penyedia jasa live streaming tentu saja memikirkan hal tersebut. Maka dari itu, mereka menempatkan penerangan yang tepat dan bagus agar video live streaming yang dihasilkan nanti terlihat lebih maksimal.

  1. Jenis Microphone yang Bagus

Memang tidak ada aturan yang baku mengenai microphone apa yang harus kamu gunakan untuk merekam suara dalam video live streaming. Intinya, live streaming berbentuk video harus memiliki kejernihan suara yang bagus. Dengan begitu, suara yang dihasilkan juga akan menarik dan tidak membuat penonton bosan ketika mendengarkannya.

Usahakan microphone yang dipakai memiliki ketahanan terhadap angina yang cukup kuat. Karena angina sendiri dapat menimbulkan suara yang bising dan rebut yang membuat suara pembicara tidak jernih lagi. Maka dari itu, untuk mengurangi kebisingan di latar belakang video live streaming, menggunakan microphone  yang tahan akan terpaan angin sangat membantu.

  1. Aspek Spesifikasi Laptop atau Komputer

Seperti yang sudah disinggung sebelumnya, spesifikasi yang baik sangat memiliki peranan penting dalam pembuatan video live streaming. Berikut ini contoh spesifikasi yang memumpuni.

  • RAM minimal 256 MB
  • Kecepatan Prosesor yang memumpuni. Utamakan kecepatan tersebut bisa memumpuni video live streaming.
  • VGA dengan RAM minimal 32MB. Karena kartu grafis yang bagus juga berpengaruh besar.
  • Penyimpanan yang besar dengan minimal 80 GB ditambah RPM 7200+

Itulah tadi beberapa teknologi canggih yang ada dibalik jasa live streaming, terutama video live streaming. Dengan melihat beberapa teknologi tersebut, dapat kita ketahui bahwa kualita yang dihasilkan merupakan aspek utama yang penting bagi para penyedia layanan jasa live streaming.


0 Comments

Leave a Reply

Avatar placeholder