Sahabat Studio Pelangi suka traveling atau berkelana? Nah, artikel ini menjadi pas untuk Sahabat Studio Pelangi yang doyan jalan-jalan. Rasanya kurang kalau tidak berfoto-foto ria saat traveling, bukan? 

Kali ini, Studio Pelangi Semarang membahas tips foto traveling. Tips foto traveling ini akan memudahkan Sahabat Studio Pelangi dalam membawa kamera, menyortir foto, dan mempublikasi foto ke media sosial.  Tetap Rileks dengan 6 Tips Foto Traveling

Inilah pembahasan 6 tips foto traveling yang dirangkum Studio Pelangi Semarang. Selamat membaca!

Gunakan tas kamera tahan air

Terbayang tidak, kalau saat liburan tiba-tiba hujan dan Sahabat Studio Pelangi lupa bawa tas kamera tahan air? Atau, tiba-tiba kamera kecemplung hingga satu tas gara-gara rafting atau arung jeram di sungai? 

Pasti seram sekali kan? Nah untuk berjaga-jaga, gunakanlah tas kamera tahan air. Tujuannya, agar kamera terlindungi dari ombak, hujan, atau percikan air. 

Bawa baterai dan memori cadangan

Baterai dan memori cadangan berguna saat Sahabat Studio Pelangi kehabisan daya energi baterai. Memori cadangan berfungsi untuk backup atau mencadangkan data foto kala memori yang dipakai habis. 

Sebagai rekomendasi, bawalah satu atau dua baterai cadangan. Sementara untuk memori, bawalah tiga atau empat memori cadangan berukuran 16 GB. 

Memang akan terasa mahal sih membeli kartu memori SD ini. Tetapi percayalah, daripada harus menghapus-hapus foto saat traveling, lebih baik jaga-jaga kan? 

Pilah peralatan foto

Saat traveling, tentu saja Sahabat Studio Pelangi tidak ingin membawa beban berat di tas. Isi tas pun tidak ingin yang ribet-ribet. 

Prioritaskan membawa dua atau tiga lensa ukuran kecil-menengah. Bila perlu, bawa kain pembersih lensa dan alkohol pembersih khusus kamera. 

See also  Jasa Sewa Misty Fan Area Semarang

Bawa tripod spider ukuran kecil yang mudah ditekuk dan disesuaikan. Tripod ini sangat ringan tetapi kuat untuk dibawa jalan-jalan. 

Jika Sahabat Studio Pelangi traveling sambil bekerja, bawalah laptop ukuran 13 inci, satu hardisk, dan kabel data. Jangan lupa, bawa pengisi ulang daya baterai kamera atau charger ya! 

Nah, tidak terlalu berat bukan? Sesuaikan pula dengan kebutuhan dan kegiatan Sahabat Studio Pelangi selama liburan. 

Pakai format RAW

Tips foto traveling yang berikutnya adalah menggunakan format RAW. Di poin sebelumnya, Studio Pelangi Semarang merekomendasikan bawa memori cadangan 16 GB. Nah, ini berguna sekali untuk penyimpanan foto dalam format RAW. 

Kenapa harus format RAW? Sebenarnya, format RAW ini mempermudah Sahabat Studio Pelangi saat pengeditan. Ukuran satu foto memang besar. Tetapi efeknya, Sahabat Studio Pelangi lebih leluasa mengatur warna, kontras, cropping dan bahkan pengaturan lainnya tanpa takut resolusi pecah. 

Jika memang Sahabat Studio Pelangi masih nyaman dengan format JPEG Fine, pertimbangkan gunakan format RAW untuk pemotretan khusus. Siapa tahu, foto Sahabat Studio Pelangi bisa dijual bukan? 

Bawa kantong plastik

Untuk yang satu ini, kantong plastik perlu dibawa untuk membungkus peralatan dan barang saat traveling. Tips foto traveling ini cukup ampuh bila Sahabat Studio Pelangi lupa memakai tas kamera tahan air. 

Selain membungkus dan melindungi, kantong plastik juga multifungsi. Misalnya Sahabat Studio Pelangi membeli makanan atau minuman. Memang sih terkadang kasir otomatis memberi plastik. Tapi kalau sudah bawa kantong plastik sendiri, lumayan juga bukan untuk mengurangi sampah plastik sekali pakai? 

Nikmati liburan

Tips foto traveling yang terakhir adalah, nikmati liburan Sahabat Studio Pelangi. Kalau bukan dengan menikmati liburan, apa lagi? 

See also  Jasa Video Shooting

Menikmati liburan saat traveling sangat penting. Selain meningkatkan rasa, tetapi juga membuat Sahabat Studio Pelangi berbaur dengan penduduk setempat. 

Rileks juga adalah kunci saat menikmati iburan. Saat Sahabat Studio Pelangi rileks, Anda lebih mudah untuk bersikap ramah tetapi juga waspada. Sahabat Studio Pelangi juga lebih awas dengan barang bawaannya. 

Nah, itulah pembahasan 6 tips traveling yang dirangkum Studio Pelangi Semarang. Anda ingin traveling sambil dipotret fotografer berpengalaman dari Studio Pelangi Semarang? 

Studio Pelangi Semarang berpengalaman dalam jasa fotografi wedding, pre-wedding, produk, fesyen, dan dokumentasi acara. Nah, jika Sahabat Studio Pelangi tertarik, yuk diskusikan konsep pemotretannya. Untuk lebih lanjut, kunjungi studiopelangi.id!


0 Comments

Leave a Reply

Avatar placeholder